Monday, June 15, 2020

Pantai Pok Tunggal Gunung Kidul 2020 - Gambar, Harga Tiket Masuk, Lokasi & Rute

Pantai Pok Tunggal - Jogja memang memiliki banyak sekali pantai-pantai indah yang menarik untuk dikunjungi, sebut saja Pantai Parangtritis, Pantai Drini, Pantai Indrayanti, dan masih banyak lagi.

Lookjogja.blogspot.co.id

Dari sekian banyaknya pantai yang ada di Jogja, ada satu pantai yang mencuri perhatian para traveler yaitu Pantai Pok Tunggalyang ada di Gunung Kidul Yogyakarta.

Masih satu garis dengan pantai terkenal lainnya seperti pantai Indrayanti dan Baron, menjadikan objek wisata ini dilirik banyak pengunjung dan menyematkan kawasan Gunung Kidul sebagai surganya Pantai di Jogja.








Daya Tarik Pantai Pok Tunggal

Lihat.co.id

Karakteristik Pantai Pok Tunggal adalah memiliki pasir putih sedikit kecoklatan dengan diapit dua tebing/bukit.

Bukit panjong di sebelah timur dan bukit Pok Tunggal asri di sebelah barat.

Di atasi bukit ini, kamu bisa melihat keindahan alam yang ditawarkan oleh Pantai Pok Tunggal ini lho.

Kotajogja.com

Pesona sesungguhnya dari Pantai Pok Tunggal adalah barisan tebing karang yang berdiri gagah bagaikan benteng yang melindungi pantai ini dari dunia luar.

Tebing-tebing yang tegak lurus seperti dinding karang setinggi 50-an meter ini sangat berpotensi untuk dijadikan sebagai arena olahraga panjat tebing.

Ciri khas dari Kawasan wisata Pantai Pok Tunggal yaitu terdapatnya sebuah pohon duras yang masih kokoh berdiri hingga sekarang.

Alodiatour.com

Lalu pohon duras inilah yang menjadi ikon dari Pantai Pok Tunggal hingga terkenal se-Indonesia.

Exploregunungkidul.com

Selain terdapatnya sebuah pohon duras, di kawasan pantai Pok Tunggal juga terdapat sumber mata air tawar yang berasal dari aliran sungai.

Air ini biasanya digunakan oleh warga setempat untuk kebutuhan sehari-hari.

Daya Tarik dan Kelebihan lain yang dimiliki oleh Pantai Pok Tunggal adalah panorama pemandangan sunset-nya.

Pinterest.com/jejakkenzie

Pantai Pok Tunggal juga terkenal sebagai spot keren untuk menikmati sunset di pinggir pantai selain di Pantai Parangtritis.

Pulsk.com

Objek Wisata Di Pantai Pok Tunggal

√ Aliran Sungai Bawah Tanah

Ada hal unik yang selalu menimbulkan rasa penasaran pengunjung yaitu mengenai adanya sungai bawah tanah di Pantai Pok Tunggal.

Menariknya, di Pantai ini terdapat aliran sungai bawah tanah yang tawar dan tidak tercampur dengan asinnya air laut.

Keberadaan sungai ini juga menjadi sumber mata air tawar utama yang menghidupi masyarakat sekitar pantai.

√ Spot Foto Menarik

Fankymedia.com

Tren yang sedang berkembang akhir-akhir ini adalah meng-upload berbagai foto Traveling menarik ke akun sosial media.

Salah satu sosial media yang sering menjadi media utama untuk menunjukkan eksistensi adalah Instagram.

Nah, jika tujuan traveling kamu untuk berburu spot-spot foto berkualitas maka kamu bisa mengunjungi spot foto menarik di Pok Tunggal ini.

Tempatwisatamu.com

Ada banyak spot foto yang bisa kamu pilih di sini, diantaranya adalah menaiki tangga untuk menuju puncak bukit karst dan membidik sunrise maupun sunset terbaik.

Jika malas untuk naik ke bukit karst, maka kamu bisa berfoto dengan latar laut biru yang menawan.

Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan berbagai properti yang ada seperti deretan payung berwarna-warni guna memperindah hasil gambar.

√ Diving & Snorkelling

Layaknya berkunjung ke Pantai Nglambor maupun Pantai Sadranan, disini kamu juga bisa melakukan aktivitas akuatik seperti Diving dan Snorkelling.

Kamu tidak perlu khawatir terseret arus karena ombak di area pantai ini cukup tenang. Selain itu, kondisi air lautnya masih alami, tenang dan bening, sehingga sangat mendukung aktivitas ini.

Akan tetapi, jika kamu ingin melakukan penyelaman baik itu diving maupun snorkelling disarankan untuk membawa peralatan sendiri.

Wisataterbaru.com

√ Wisata Rock Climbing

Kawasan wisata Pantai Pok Tunggal memang terdiri dari tebing-tebing karst yang saling berjejeran dan berhimpitan.

Keberadaan tebing yang menjulang tinggi ini jelas menjadi daya tarik tersendiri bagi para pecinta Rock Climbing.

Di sini, kamu dapat menguji adrenalin mu dengan menjajal untuk menaiki maupun menuruni tebing-tebing karst yang cadas.

√ Camping

Pejalansenja.com

Seperti pada pantai-pantai lainnya, tentu saja area camping atau perkemahan selalu menjadi daya tarik tersendiri.

Apalagi pada hari-hari tertentu seperti akhir pekan dan hari libur nasional. Tentunya dengan suasana camping malam hari bersama teman-teman dan orang terkasih menjadi suatu aktivitas favorit ketika camp.

Ranselhitam.wordpress.com

Harga Tiket Masuk Pantai Pok Tunggal

Bagi kamu yang tertarik untuk berwisata ke Pantai Pok Tunggal ini tidak perlu khawatir mengenai budget-nya.

Karena tiket masuk maupun biaya parkir relatif murah, pihak pengelola pantai tidak membandrol harga yang mahal untuk menikmati keindahan panorama pantai.
  • Tiket Masuk: Rp 10.000
  • Sepeda Motor: Rp 2.000
  • Mobil: Rp 10.000
  • ELF: Rp 15.000
  • Bus: Rp 25.000

Wisataterdekat.com

Bagi yang ingin menginap atau camping di area Pantai Pok Tunggal ini kamu bisa menyewa peralatannya dengan harga :
  • Tenda dome: Rp 60.000
  • Gazebo: Rp 20.000
Meskipun jauh dari pusat kota, namun fasilitas dan kebersihan di Pantai ini sangat terjaga.

Jika kamu membuang sampah sembarangan maka akan dikenakan denda sebesar Rp 10.000, jadi pikir-pikir dulu ya kalau mau buang sampah sembarangan.

Nativeindonesia.com

Alamat Lokasi Pantai Pok Tunggal

  • Desa Tepus, Kecamatan Tepus, Kab. Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
  • 66 km dari Jl. Malioboro
  • 65 km dari pusat Kota Yogyakarta

Rute Menuju Pantai Pok Tunggal

Jika kamu dari pusat kota Jogja, maka kamu bisa mengambil rute:

Yogyakarta - Piyungan - Patuk, Sambipitu - Arah Hutan Bunder - Gading - Logandeng - Siyono - Bundaran Tugu BPD - Jl. Kyai Legi - Jl. Lingkar Selatan - Jl. Djojodiningrat - Jl. Girisubo - Wonosari - Jl. Saptosari - Tepus - Pok Tunggal

Untuk memudahkan dalam perjalanan menuju Pantai Pok Tunggal, kamu bisa menggunakan bantuan dari google map yang sudah saya siapkan dibawah ini.

Sunday, June 14, 2020

Cara Menyetel Klep Motor Dengan Mudah & Benar

Cara Menyetel Klep Motor Dengan Mudah & Benar - Sistem klep / katup hanya digunakan pada sepeda motor 4 tak. Sementara untuk sepeda motor 2 tak tidak menggunakan sistem klep. Pada motor 2 tak menggunakan Reed Valve, mekanisme kerjanya berbeda dengan klep / katup yang ada pada mesin 4 tak.

Klep / katup pada motor 4 tak terdapat 2 macam yaitu, katup isap (intake valve) & katup buang (exhaust valve), agar lebih mudah diingat maka katup masuk disebut "Klep IN" & katup buang "Klep EX".

Penyetelan celah klep ini bertujuan agar campuran bahan bakar dan udara yang masuk ke dalam ruang bakar melalui klep IN dapat pas & sesuai.

Selain itu agar gas sisa hasil pembakaran dapat keluar melalui klep EX lancar sampai ke knalpot. Maka dari itu penyetelan dilakukan padan Klep IN & Klep EX

Cara Menyetel Klep / Katup Sepeda Motor


Alat Yang Di Gunakan Untuk Menyetel Klep Motor
  • Feeler gauge
  • Kunci ring 8 mm atau Kunci 10 mm untuk mesin motor GL series
  • Obeng min (-)
  • Kunci T 18 mm (sesuaikan ukurannya dengan baut pada AS magnet rotor)
  • Kunci L stel klep motor.

Berikut Cara Menyetel Klep Motor

1. Lepas tutup lubang poros engkol (di bak mesin sebelah kiri) dan tutup lubang pemeriksaan tanda saat pengapian (di bak mesin sebelah kiri - atas) menggunakan obeng min (-).

    2. Putar baut pully poros engkol / baut rotor magnet menggunakan kunci T 18 berlawanan arah jarum jam. Posisikan tanda "T" yang ada pada rotor magnet sampai dapat terlihat di lubang tanda saat pengapian (lihat gambar dibawah ini)

      3. Buka tutup lubang penyetelan celah klep, cek apakah pelatuk (rocker arm) dapat digoyangkan.

      4. Jika rocker arm belum dapat digoyangkan. Putar lagi poros engkol 360� (satu kali putaran) hingga tanda "T" di rotor magnet kembali terlihat dari lubang pemeriksaan saat pengapian. 

      5. Cek kembali rocker arm, jika sudah dapat digoyangkan maka mulai lakukan penyetelan klep.

      6. Sebagai contoh spesifikasi ukuran celah klep IN & klep EX honda grand / supra series adalah 0.05 mm. Sebelum penyetelan dilakukan, ukur celah klep menggunakan feeler gauge ukuran 0,05 mm.

      7. Jika celah klep terlalu sempit / terlalu lebar, kendorkan mur pengunci pada baut penyetel klep menggunakan kunci ring 8 mm.

        8. Kendorkan baut penyetel / pengatur klep menggunakan kunci L stel klep motor.

          9. Atur baut penyetelan celah klep dengan memutar kunci L kearah mengencangkan / mengendorkan, temukan kondisi saat feeler gauge ukuran 0,05 mm tersebut dimasukan menjadi sedikit sesak atau kesat.

          10. Jika sudah menemukan kondisi yang sesuai, lepas feeler gauge. Kencangkan kembali mur pengunci klep menggunakan kunci ring 8 mm sambil menahan baut pengatur / penyetel klep menggunakan kunci L stel klep (agar baut penyetel klep tidak ikut berputar).

          11. Ukur kembali celah klep menggunakan feeler gauge, apabila saat celah klep diukur menggunakan feeler gauge terlalu longgar / terlalu kesat ulang kembali proses penyetelan.

          12. Jika ukuran celah klep sudah tepat. Pasang kembali tutup lubang penyetelan klep.

          13. Setelah kedua klep selesai disetel tutup kembali tutup lubang pemeriksaan tanda pengapian dan tutup lubang poros engkol.

          Thursday, June 11, 2020

          Jenis - Jenis Sistem Kemudi Pada Kendaraan Dan Cara Kerjanya

          Jenis - Jenis Sistem Kemudi Pada Kendaraan Dan Cara Kerjanya - Jika fungsi sistem kemudi pada kendaraan & cara kerjanya sudah dijelaskan sebelumnya, maka kali ini akan dijelaskan mengenai jenis - jenis sistem kemudi pada kendaraan dan cara kerjanya.


          Berikut Jenis - Jenis Sistem Kemudi Pada Kendaraan Dan Cara Kerjanya


          Sistem kemudi pada kendaraan dapat dibedakan menjadi dua kategori utama, yaitu :
          • Sistem kemudi manual (manual steering)
          • Sistem kemudi daya (power steering)

          Sistem Kemudi Manual (Manual Steering)

          Sistem kemudi secara manual ini jarang dipakai terutama pada mobil-mobil modern. Pada sistem ini dibutuhkan adanya tenaga yang besar untuk mengemudikannya.

          Tenaga yang dibutuhkan membelokkan roda dari tenaga dari putaran setir (roda kemudi) yang diputar oleh pengemudi. Akibatnya pengemudi akan cepat lelah ketika mengendarai mobil terutama pada jarak jauh. 


          Sistem kemudi manual dibagi menjadi 2 jenis, yaitu :

          1. Sistem kemudi manual tipe recirculating ball
          Sistem kemudi manual tipe recirculating ball ini memiliki gaya pengemudian lebih ringan karena bisa mereduksi putaran kemudi secara maksimal. Hanya saja, pengemudi perlu memutar roda kemudi hingga 4 kali untuk membuat roda berbelok mentok.

          Selain menghasilkan pergerakan roda kemudi yang lebih halus dan linear, mekanisme pada sistem kemudi recirculating ball juga memberikan keunggulan mekanikal berupa kemampuan �leverage� sehingga dapat memaksimalkan tenaga putar tangan pengemudi menjadi tenaga putar yang lebih besar atau lebih kuat untuk menggerakkan roda depan.
          Kontruksi Sistem Kemudi Manual Tipe Recirculating Ball


          Keuntungan :
          • Komponen gigi kemudi relative besar, bisa digunakan untuk mobil ukuran sedang, mobil besar dan kendaraan komersial.
          • Keausan relative kecil dan pemutaran roda kemudi relative ringan.

          Kerugian :
          • Dibutuhkan tenaga yang besar untuk menggerakkan roda kemudi.
          • Pengemudi lebih cepat lelah.
          • Konstruksi rumit karena hubungan antara gigi sector dan gigi pinion tidak langsung.
          • Biaya perbaikan lebih mahal.

          Cara kerja sistem kemudi manual tipe recirculating ball
          Saat pengemudi memutar roda kemudi (stir), poros utama yang dihubungkan dengan roda kemudi langsung membelok. 

          Di ujung poros utama kerja dari gigi cacing dam mur pada bak roda gigi kemudi menambah tenaga dan memindahkan gerak putar dari roda kemudi ke gerakan mundur maju lengan pitman (pitman arm).

          Lengan-lengan penghubung (linkage), batang penghubung (relay rod), tie rod, lengan idler (idler arm) dan lengan nakel arm dihubungkan dengan ujung pitman arm. 

          Mereka memindahkan gaya putar dari kemudi ke roda-roda depan dengan memutar ball joint pada lengan bawah (lower arm) dan bantalan atas untuk peredam kejut. Jenis ini biasanya digunakan pada mobil penumpang atau komersial.

          2. Sistem kemudi manual tipe rack and pinion
          Rack and pinion adalah satu jenis sistem kemudi terlama, yang mulai muncul di era tahun 1980-an di Indonesia dan salah satu pelopornya adalah Toyota Corolla KE70 (Corolla DX).

          Tetapi rack and pinion tersebut kurang tepat untuk digunakan pada jenis kendaraan yang ukuran besar seperti truk atau bus, karena bentuk roda giginya yang kecil dan lightweight. Meskipun, sejumlah SUV besar sudah banyak yang menerapkan sistem kemudi rack and pinion steering, seperti Toyota Land Cruiser.
          Kontruksi Sistem Kemudi Manual Tipe Rack & Pinion

          Keuntungan :
          • Konstruksi ringan dan sederhana
          • Persinggungan antara gigi pinion dan rack secara langsung
          • Pemindahan momen relatif lebih baik, sehingga lebih ringan

          Kerugian :
          • Bentuk roda gigi kecil, hanya cocok digunakan pada mobil penumpang ukuran kecil atau sedang
          • Lebih cepat aus
          • Bentuk gigi rack lurus, dapat menyebabkan cepatnya keausan

          Cara kerja sistem kemudi manual tipe rack and pinion
          Pada waktu roda kemudi diputar, pinion pun ikut berputar. Gerakan ini akan menggerakkan rack dari samping ke samping dan dilanjutkan melalui tie rod ke lengan nakel pada roda-roda depan sehingga satu roda depan didorong.

          Sedangkan satu roda tertarik, hal ini menyebabkan roda-roda berputar pada arah yang sama. Kemudi jenis rack and pinion jauh lebih efisien bagi pengemudi untuk mengendalikan roda-roda depan.

          Pinion yang dihubungkan dengan poros utama kemudi melalui poros intermediate, berkaitan denngan rack.

            Sistem Kemudi Daya (Power Steering)

            Munculnya sistem kemudi daya ini didasari oleh kekurangan yang didapat pada sistem kemudi manual dimana rendahnya kemampuan di dalam pengemudian terutama pada perjalanan yang jauh, dan pada kecepatan rendah sehingga membuat pengemudi cepat lelah. 

            Disamping itu kekakuan pada kemudi manual turut mempengaruhi pengembangan sistem kemudi kendaraan. Pengembangan sistem kemudi saat ini sudah menjangkau pada sistem pengontrolan secara otomatis. Penggunaan power steering memberikan keuntungan seperti:
            • Mengurangi daya pengemudian (steering effort)
            • Kestabilan yang tinggi selama pengemudian.

            Sistem kemudi daya (power steering) dibagi menjadi 2 jenis, yaitu :

            1. Hydraulic power steering (HPS)
            Sistem kemudi daya hidrolik (Hydraulic Power Steering ini memiliki sebuah booster hidraulis dibagian tengah mekanisme kemudi agar kemudi menjadi lebih ringan. Dalam keadaan normal beratnya putaran roda kemudi adalah 2-4 kg.

            Sistem power steering direncanakan untuk mengurangi usaha pengemudian bila kendaraan bergerak pada putaran rendah dan menyesuaikan pada tingkat tertentu bila kendaraan bergerak, mulai kecepatan medium sampai kecepatan tinggi.

            Hydraulic power steering ada 2 tipe, yaitu :

            a. Hydrolic power steering tipe integral

            Hydrolic power steering tipe integral dapat ditemukan pada kendaraan berbobot besar seperti bus dan truk. Ciri khas steering tipe ini, terletak pada mekanisme penggerak kemudinya. Sistem ini tidak menggunakan rack steer melainkan menggunakan gear box.

            Dengan memggunakan gear box, maka putaran roda kemudi akan mengalami pengubahan momentum, oleh sebab itu untuk membelokan bus, supir bus bisa memutar roda kemudi hingga beberapa kali putaran. Dinamakan integral karena mekanisme penambahan tenaga terjadi secara langsung didalam gear box.
            Hydrolic Power Steeeing Tipe Integral

            b. Hydrolic power steering tipe rack and pinion

            Pada tipe HPS ini menggunakan rack gear dan pinion gear. Rack steer merupakan batang memanjang yang memiliki roda bergerigi, sementara pinion gear adalah roda gigi yang berkaitan dengan rack gear. Pinion ini tersambung dengan roda kemudi, sehingga putaran roda kemudi sama dengan putaran pinion gear.

            Sementara mekanisme penambahan tenaga, terletak terpisah (tidak didalam perkaitan antara rack gear dan pinion gear). Tepatnya ada pada sisi samping dari rack gear yang memiliki piston untuk menangkap energi tekan dari fluida.
            Hydrolic Power Steeeing Tipe Rack and Pinion


            2. Electric power steering (EPS)
            Tujuan dari pengembangan EPS adalah meningkatkan efisiensi kerja kendaraan dengan melakukan perubahan proses kerja power steering.

            Perubahan ini mengalihkan sistem hidrolik ke elektrik. Power steering yang proses kerjanya dibantu arus listrik ini dapat mereduksi pemakaian energi kendaraan yang tidak perlu. 
            Kontruksi Electric Power Steering

            Umumnya sistem Electric Power Steering (EPS) menggunakan beberapa perangkat elektronik yang sama, seperti :
            • Control Module: Sebagai komputer untuk mengatur kerja EPS.
            • Motor elektrik: Bertugas langsung membantu meringankan perputaran setir.
            • Vehicle Speed Sensor: Terletak di girboks dan bertugas memberitahu control module tentang kecepatan mobil.
            • Torque Sensor: Berada di kolom setir dengan tugas memberi informasi ke control module jika setir mulai diputar oleh pengemudi.
            • Clutch: Kopling ini ada di antara motor dan batang setir. Tugasnya untuk menghubungkan dan melepaskan motor dengan batang setir sesuai kondisi.
            • Noise Suppressor: Bertindak sebagai sensor yang mendeteksi mesin sedang bekerja atau tidak.
            • On-board Diagnostic Display: berupa indikator di panel instrumen yang akan menyala jika ada masalah sengan sistem EPS.

            Cara kerja electric power steering (EPS)
            a. Saat kunci ON mesin mati

            Control Module memperoleh arus listrik untuk kondisi stand-by. Seketika itu pula, indikator EPS pada panel instrumen menyala.

            b. Saat mesin hidup

            Noise Suppressor segera menginformasikan pada Control Module untuk mengaktifkan motor listrik dan clutch pun langsung menghubungkan motor dengan batang setir.

            Torque Sensor Salah satu sensor yang terletak pada steering rack bertugas memberi informasi pada Control Module ketika setir mulai diputar, dan mengirimkan informasi tentang sejauh apa setir diputar dan seberapa cepat putarannya.

            Dengan dua informasi itu, Control Module segera mengirim arus listrik sesuai yang dibutuhkan ke motor listrik untuk memutar gigi kemudi. Dengan begitu proses memutar setir menjadi ringan.

            Vehicle Speed Sensor bertugas menyediakan informasi bagi control module tentang kecepatan kendaraan. Pada kecepatan tinggi, umumnya dimulai sejak 80 km/jam, motor elektrik akan dinonaktifkan oleh Control Module. Dengan begitu setir menjadi lebih berat sehingga meningkatkan safety.

            Jadi sistem EPS ini mengatur besarnya arus listrik yang dialirkan ke motor listrik hanya sesuai kebutuhan saja. Selain mengatur kerja motor elektrik berdasarkan informasi dari sensor, Control Module juga mendeteksi jika ada malfungsi pada sistem EPS.

            Lampu indikator EPS pada panel instrumen akan menyala berkedip tertentu andai terjadi kerusakan. Selanjutnya ia juga menonaktifkan motor elektrik dan clutch akan melepas hubungan motor dengan batang setir. 

            Tetapi karena sistem kemudi yang dilengkapi EPS ini masih terhubung dengan setir via batang baja, maka mobil masih dimungkinkan untuk dikemudikan. Walau memutar setir akan terasa berat seperti kemudi tanpa power steering.

            Rem Tromol Sepeda Motor : Komponen, Cara Kerja Dan Jenisnya

            Rem Tromol Sepeda Motor : Komponen, Cara Kerja Dan Jenisnya - Sistem Rem secara garis besar berfungsi untuk mengurangi laju kendaraan. Sistem pengereman pada sepeda motor, dapat diklasifikasikan menjadi dua sistem, yaitu sistem rem mekanik atau tromol dan yang ke dua yaitu sistem rem hidrolik atau disc brake.
            Rem Tromol Sepeda Motor

            Berikut Komponen Rem Tromol Sepeda Motor Dan Fungsinya


            Komponen - Komponen Rem Tromol Sepeda Motor

            1. Brake Drum (Tromol Rem)
            Brake drum atau tromol rem berfungsi sebagai media gesekan dengan kampas rem saat pengereman dilakukan, agar laju roda kendaraan dapat dihentikan. Tromol rem (brake drum) ini terletak tengah roda motor.

            2. Brake Shoe (Sepatu Rem)
            Sepatu rem atau brake shoe berfungsi sebagai tempat untuk kampas rem. Kampas rem rem tromol berbeda dengan kampas rem piringan atau cakram. Kampas rem tromol ini berbentuk persegi panjang dan melengkung.

            Sepatu rem untuk motor umumnya dijual sudah lengkap dengan kampas rem, sehingga ketika kampas rem mulai tipis maka penggantiannya juga beserta sepatu remnya. 

            3. Brake Lining (Kampas Rem)
            Kampas rem terbuat dari bahan komposit yang berfungsi sebagai media gesek bersama dengan tromol rem. Selama proses pengereman dilakukan, bahan dari kampas rem ini kelamaan akan semakin menipis. Untuk itu dalam waktu tertentu kampas rem dapat habis dan perlu dilakukan penggantian.

            4. Tuas Penggerak
            Saat pedal / tuas rem ditekan tuas penggerak rem berfungsi sebagai penggerak sepatu rem agar menekan tromol rem. Tuas rem bekerja secara mekanik melalui brake cam yang terhubung di ujungnya.

            5. Brake Cam
            Brake cam berfungsi untuk menekan / mendorong sepatu rem saat tua penggerak rem bekerja. Brake cam (nok / tonjolan) terletak di ujung tuas penggerak.

            6. Return Spring (Pegas Pengembali)
            Return spring atau pegas pengembali berfungsi untuk mengembalikan posisi sepatu rem setelah rem digunakan. Pegas ini terletak didalam sistem rem tromol diantara dua buah sepatu rem. Setelah pengereman dilakukan, pegas akan menarik sepatu rem agar renggang dengan tromol, sehingga roda dapat kembali berputar.

            7. Anchor Pin
            Anchor pin terletak dipangkal sepatu rem yang fungsinya sebagai center sepatu rem. Anchor pin akan menjaga sepatu rem pada area pangkal agar dapat bergerak membuka dan menutup.

            8. Tuas Penghubung
            Tuas penghubung terletak diluar sistem utama rem tromol, komponen ini berupa batang besi yang menghubungkan tuas penggerak rem dengan pedal rem. Tuas penghubung ada pada sistem rem tromol motor versi pedal injak.

            Sedangkan pada motor matic yang menggunakan tuas rem tangan, maka menggunakan kawat kabel untuk menghubungkan tuas rem dengan batang penggerak rem. Diujung tuas penggerak dilengkapi dengan adjusting screw yang berfungsi untuk menyetel sepatu rem.

            9. Pedal Rem / Tuas Rem
            Pedal rem berfungsi sebagai komponen untuk mengaktifkan sistem pengereman. Pedal rem dibedakan menjadi dua macam yaitu, pedal rem injak yang ada pada sepeda motor bebek dan pedal rem tipe tuas yang ada pada motor matic. Meskipun berbeda tetapi memiliki fungsi yang sama.

            Cara Kerja Rem Tromol Sepeda Motor

            Rem Mekanik / Tromol (drum brake) di operasikan secara mekanis dan sedangkan rem hidrolik dioperasikan secara hidraulic dengan memakai tekanan fluida.

            1. Saat Belum Bekerja
            • Ada jarak antara tromol rem dan kanvas rem
            • Tidak ada gesekan

            2. Saat Setengah Pengereman
            • Sepatu rem menyentuh lembut pada tromol rem 
            • Gesekan kecil - pengereman kecil

            3. Saat Pengereman Penuh
            • Sepatu rem menempel penuh pada tromol rem
            • Gesekan besar - pengereman besar

            4. Saat Pelepasan Penuh
            • Sepatu rem kembali ke sisi semula karena tarikan per
            • Tidak ada gesekan

            Rem Tromol Pada Sepeda Motor Dibedakan Menjadi 2 Jenis

            1. Jenis Leading & Trailing
            Dengan sebuah cam yang di gunakan secara paksa, 2 buah sepatu rem yang mempunyai pengaruh pengereman kuat, adalah "leading shoe" dan yang lain "Trailing shoe".

            Gaya pengereman leading shoe (gaya yang searah dengan putaran roda) di paksa bergerak oleh "cam", maka terjadilah gaya gesek yang searah dengan putaran roda. Gaya pengereman trailing yaitu gaya pengereman yang berlawanan dengan arah putaran roda.
            Leading & Trailing

            2. Jenis Two Leading Shoe
            Dua buah "cam" digunakan untuk menekan dua buah sepatu rem , sehingga dapat bekerja seperti leading shoe. jadi dapat menghasilkan gaya pengereman kira kira 1,5 kali.
            Two Leading Shoe

            Wednesday, June 10, 2020

            Sensor Oksigen : Fungsi, Prinsip Kerja Dan Penyebab Kerusakannya

            Sensor Oksigen : Fungsi, Prinsip Kerja Dan Penyebab Kerusakannya - Sensor oksigen atau O� sensor berfungsi untuk mendeteksi jumlah oksigen yang terdapat pada gas buang mobil injeksi atau EFI (Electronic Fuel Injection), sensor ini akan mengirim sinyal ke ECU (Engine Control Unit) guna mengatur campuran bahan bakar dan udara ke tingkat optimal.

            Umumnya penerapan sensor oksigen untuk mengukur konsentrasi gas buang oksigen pada mobil dengan mesin pembakaran dalam (internal combution engine). Oksigen sensor tertanam di bagian knalpot mobil.

            Fungsi oksigen sensor (O� sensor)


            • 1. Untuk memeriksa atau mendeteksi emisi gas buang kendaraan dengan cara mengukur kandungan oksigen di dalam gas buang. 
            • 2. Untuk menentukan apakah mobil bekerja dengan campuran bahan bakar terlalu kurus atau terlalu gemuk.
            • 3. Dengan adanya O2 sensor maka konsumsi bahan bakar bisa jadi lebih irit serta ramah lingkungan. 

            Pada kendaraan dengan sistem injeksi elektronik atau EFI, sensor oksigen ini terdapat dua buah yang terpasang di knalpot, tetapi ada juga mobil yang hanya terdapat satu buah sensor oksigen, misalnya pada Toyota Avanza, Daihatsu Xenia atau Daihatsu Terios.
            Letak Sensor Oksigen

            Letak oksigen sensor yang terpasang sebelum catalytic converter disebut oksigen sensor No.1. Sedangkan oksigen sensor yang terpasang setelah TWC (Three-Way Catalytic Converter) disebut oksigen sensor No.2.

            Three-Way Catalytic Converter berfungsi untuk mendapatkan kecepatan pemurnian yang tinggi dari komponen carbon monoxide (CO), hydrocarbon (HC) dan nitrogen oxide (NOx) dari gas buang hasil pembakaran mesin.

            Agar penggunaan three-way catalytic converter lebih efisien, rasio udara dan bahan bakar (air fuel ratio) harus dikontrol secara presisi sehingga rasionya mendekati rasio udara dan bahan bakar stoichiometric.

            Sensor oksigen pada mobil terdiri dari dua bagian penting yaitu bagian heater (pemanas) dan bagian sensor itu sendiri. Pada oksigen sensor terdapat empat kabel yaitu, dua kabel digunakan untuk heater dan dua kabel lainnya digunakan untuk sensor.
            Kontruksi Sensor Oksigen

            Heater (pemanas) pada oksigen sensor berfungsi sebagai pemanas pada oksigen sensor. Saat panas yang diberikan heater mengenai secara langsung pada alumina dan zirconia (pada bagian sensor), hal ini akan mempercepat aktivasi sensor.

            Heater atau bagian pemanas pada oksigen sensor dikontrol oleh ECU. Pada saat volume udara intake rendah (temperatur gas buang rendah), arus listrik mengalir ke heater untuk memanaskan sensor untuk memfasilitasi akurasi deteksi konsentrasi oksigen.

            Prinsip Kerja Sensor Oksigen (O� Sensor)


            Sensor oksigen memiliki karakteristik voltase keluarannya dapat berubah secara tiba - tiba di sekitar stoichiometric (rasio udara dan bahan bakar). Hal ini digunakan untuk mendeteksi konsentrasi oksigen dalam gas buang dan memberikan umpan balik ke ECU untuk mengontrol rasio udara & bahan bakar.
            Skema Sensor Oksigen

            Oksigen sensor membandingkan jumlah kandungan O� dari sisa pembakaran dengan O� dari luar, artinya kandungan oksigen pada gas buang (0,3 � 3 %) dibandingkan dengan kandungan oksigen pada udara atmosfir (20,8 %).

            Kemudian hasil perbandingan O� ini di konversikan oleh ZrO� (Zirconia electrolyte) komponen pada O� Sensor menjadi arus listrik. Jika kandungan oksigen dalam gas buang sekitar 3 % (campuran kurus), O� sensor menghasilkan tegangan 0,1 volt.

            Jika kandungan oksigen dalam gas buang sekitar 0,3 % (campuran kaya), O� sensor menghasilkan tegangan 0,9 volt. Tegangan listrik inilah yang nantinya disebut sinyal output yang akan di kirimkan ke ECU sebagai informasi hasil pembakaran yang terjadi pada ruang bakar yang dideteksi melalui gas buang.

            Oksigen sensor seperti switch (penghubung) yang bekerja secara konstan akan memberikan sinyal setiap ada perubahan campuran bahan bakar. ECU akan menjaga campuran bahan bakar mendekati campuran ideal dengan melakukan kebalikan dari apa yang dilaporkan oleh oksigen sensor.

            Jika oksigen sensor memberikan sinyal bahwa campuran bahan bakar terlalu gemuk, maka ECU akan memperpendek waktu kerja injektor untuk mengurangi jumlah bahan bakar yang disemprotkan, agar campuran menjadi lebih kurus.

            Saat oksigen sensor mendeteksi bahwa campuran bahan bakar terlalu kurus ECU akan memperpanjang waktu kerja injektor untuk menambah jumlah bahan bakar yang disemprotkan, pengaturan terus menerus seperti ini akan menjaga mesin bekerja dengan campuran bahan bakar mendekati campuran ideal.

            Penyebab Sensor Oksigen Rusak


            Jika usia pemakain sensor oksigen sudah terlalu lama, maka respon pada sensor ini dapat berkurang atau sensor dapat berhenti bekerja sama sekali.

            Kerusakan yang terjadi pada sensor oksigen biasanya disebabkan oleh kotoran yang mengendap di bagian elektroda inti sensor oksigen. Kotoran atau sisa gas bakar yang terus menempel di sensor kelamaan dapat membuat bacaan sensor oksigen menjadi kacau. Ini bisa diakibatkan oleh sisa pembakaran yang tidak sempurna atau bahkan kualitas bahan bakar yang kurang bagus.

            Jika pembacaan tegangan yang dikirimkan ke ECU tidak sesuai, ECU akan mendeteksi telah terjadi kerusakan, dan Check Engine pada dashboard mobil akan menyala.

            Beberapa akibat yang tibul jika sensor oksigen rusak
            • 1. Efesiensi bahan bakar menurun
            • 2. Mesin kurang bertenaga
            • 3. Asap hitam keluar dari knalpot
            • 4. Tes emisi gagal
            • 5. Idle mesin kasar
            • 6. Ragu atau stalling

            Sunday, June 7, 2020

            10 Foto Klenteng Sam Poo Kong Semarang - Harga Tiket Masuk & Lokasi Wisata Sejarah Sam Poo Kong

            Wacana.co




            Klenteng Sam Poo Kong Semarang Jawa Tengah

            Indonesia memang negara yang unik dan menarik, hal itu dikarenakan Indonesia memiliki keberagaman Suku, Bahasa, Budaya, hingga Agama.

            Meski pada awalnya Indonesia hanya mengakui 5 agama yakni Islam, Kristen Katolik, Kristen Protestan, Hindu, dan Buddha.

            Namun, pada masa kepemimpinan presiden Abdurrahman Wahid yang lebih akrab di sapa Gusdur, Indonesia menambah satu lagi agama yang diakui oleh negara yaitu agama Kong Hu Cu.

            Jika agama Islam memiliki Masjid & Musholla sebagai tempat ibadahnya, Kristen Katolik maupun Protestan dengan Gereja dan Kapelnya, Hindu dengan Puranya, dan Buddha dengan Viharanya, maka agama Kong Hu Cu pun tak ketinggalan dengan Klentengnya.

            Nah, pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang Tempat ibadah agama Kong Hu Cu yang berada di Semarang serta yang didirikan oleh seorang Laksamana beragama Islam.

            Tempat ibadah Kong Hu Cu, tapi didirikan oleh seseorang beragama Islam?

            Penasaran kan?
            Simak terus uraian informasi hingga akhir artikel ini, ya!

            Informasi Umum Dan Sejarah Klenteng Sam Poo Kong Semarang

            Arumsilviani.com

            Klenteng Sam Poo Kong merupakan bekas tempat persinggahan dan pendaratan pertama seorang Laksamana Tiongkok bernama yang Zheng He / Cheng Ho.

            Tempat ini biasa disebut Gedung Batu, karena bentuk nya merupakan sebuah Gua Batu besar yang terletak pada sebuah bukit batu.

            Wisatajateng.com

            Laksamana Zheng He (Cheng Ho) terlahir dengan nama Ma San Bao, itulah mengapa klenteng atau tempat petilasan untuk Zheng He (Cheng Ho) menggunakan nama Sam Poo Kong.

            Dalam dialek Hokkian, Sam Poo Kong atau San Bao Dong (Mandarin) artinya adalah Gua San Bao.

            Wikipedia.org

            Asal muasal Klenteng Sam Poo Kong adalah ketika armada Laksamana Cheng Ho merapat di pantai Simongan Semarang karena juru muridnya Wang Jing Hong sakit keras.

            Sebuah Gua Batu dijadikan tempat beristirahat Laksamana Cheng Ho dan mengobati Wang Jing Hong.

            Sementara juru muridnya menyembuhkan diri, Laksamana Cheng Ho melanjutkan pelayaran ke Timur untuk menuntaskan misi perdamaian dan perdagangan keramik serta rempah-rempah.

            Catperku.com

            Selama berada di Simongan, Wang Jing Hong memimpin anak buahnya menggarap lahan, membangun rumah, dan bergaul dengan penduduk setempat.

            Lingkungan sekitar Gua jadi berkembang dan makmur karena aktivitas dagang dan pertanian.

            Demi menghormati pemimpinnya, Wang Jing Hong mendirikan patung Laksamana Cheng Ho di Gua Batu tersebut untuk di hormati dan dikenang masyarakat sekitar.

            Wang Jing Hong meninggal pada usia 87 tahun dan dimakamkan di sekitar situ.

            Sejak itu masyarakat menyebutnya sebagai makam Kyai Juru Mudi.

            Ketika Gua Batu akibat longsor, masyarakat membangun gua buatan yang letaknya bersebelahan dengan Makam Kyai Juru Mudi.

            Itulah asal usul dibangunnya Klenteng Sam Poo Kong di Semarang.

            Daya Tarik Klenteng Sam Poo Kong Semarang

            Wisatajateng.com

            Tempat wisata Klenteng Sam Poo Kong ini bisa dibilang cukup luas dan mampu menampung kunjungan para traveler yang datang ke tempat ini.

            Yang membuat tempat ini menarik adalah hampir di keseluruhan bangunan bernuansa merah khas bangunan China.

            Sekarang tempat tersebut dijadikan tempat peringatan dan tempat pemujaan atau bersembahyang serta tempat untuk berziarah.

            Untuk keperluan tersebut, di dalam Gua Batu diletakkan sebuah altar, serta patung-patung Sam Po Tay Djien.

            Padahal Laksamana Cheng Ho adalah seorang Muslim, tetapi oleh mereka di anggap dewa.

            Hal ini maklum karena agama Kong Hu Cu menganggap orang yang sudah meninggal dapat memberikan pertolongan kepada mereka.

            Kompasiana.com

            Umumnya bangunan pada Klenteng Sam Poo Kong didominasi warna merah.

            Tak hanya pada bangunannya saja, sejumlah lampion yang menghiasi Klentengnya dan pohon-pohon menuju pintu masuk juga berwarna merah.

            Jatengtoday.com

            Selain itu, bentuk dari bangunan-bangunan Klenteng Sam Poo Kong ini sangat khas dan menarik, sehingga saat Kamu singgah disana akan merasakan sensasi seperti benar-benar sedang berada di China.

            Harga Tiket Masuk Sam Poo Kong Semarang

            Setelah mengetahui sedikit informasi tentang tempat wisata Sam Poo Kong Semarang dari asal usul dan sejarahnya, sampai daya tarik dari obyek wisata tersebut, mungkin beberapa dari kamu tertarik untuk datang ke Sam Poo Kong.

            Gomuslim.co.id

            Untuk menikmati keindahan bangunan dari tempat wisata Sam Poo Kong ini Kamu perlu membayar tiket masuk seharga:

            HTM Area Wisata

            ▪︎ Weekdays
             - Dewasa: Rp 7.000 /orang
             - Anak-anak: Rp 5.000 /anak
             - Asing: Rp 10.000 /orang

            ▪︎ Weekend
             - Dewasa: Rp 10.000 /orang
             - Anak-anak: Rp 8.000 /anak
             - Asing: Rp 15.000 /anak

            HTM Area Sembahyang

            ▪︎ Weekday
             - Dewasa: Rp 27.000 /orang
             - Anak-anak: Rp 15.000 /orang
             - Asing: Rp 40.000 /orang

            ▪︎ Weekend
             - Dewasa: Rp 28.000 /orang
             - Anak-anak: Rp 15.000 /orang
             - Asing: Rp 45.000 /orang

            Harga Tiket diatas dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pihak pengelola wisata tersebut
            NOTE : Apabila Kamu datang untuk berdoa atau sembahyang, uang tiket yang Kamu bayarkan akan dikembalikan  mengikuti syarat dan ketentuan yang berlaku.

            Lokasi Klenteng Sam Poo Kong Semarang

            Klenteng Sam Poo Kong berada di daerah Semarang Barat tepatnya beralamat di Jl. Simongan No. 129, Desa Bongsari, Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah 50148

            Manusialembah.com

            Bagi warga Semarang sudah tak asing lagi dengan lokasi Klenteng Sam Poo Kong ini.

            Namun bagi kalian yang berasal dari luar kota atau bahkan luar negeri pasti bingung dan takut tersesat, kan?

            Tapi tenang saja, Kamu yang berasal dari luar Semarang dan ingin berkunjung ke Klenteng Sam Poo Kong ini, Kamu bisa menggunakan bantuan penunjuk arah dari Google Maps di bawah ini.

            Demikianlah uraian singkat mengenai Klenteng Sam Poo Kong Semarang yang bisa saya sampaikan di blog Jejak Kenzie ini.
            Semoga postingan kali ini dapat membantu mu yang sedang mencari informasi tentang Sejarah singkat, Daya Tarik, Harga Tiket Masuk (HTM), dan Lokasi dari tempat wisata (religi dan sejarah) Klenteng Sam Poo Kong.
            Jangan Tinggalkan Apapun Kecuali Jejak
             Selamat Berlibur
            Happy Travelling

            Rangkuman:

            ● Tempat Wisata
            - Klenteng Sam Poo Kong Semarang
            ● Alamat
            - Jl. Simongan No. 129, Desa Bongsari, Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah 50148
            ● Koordinat Maps
            ● HTM
            - Anak-anak: Rp 5.000 - Rp 15.000
            - Dewasa: Rp 7.000 - Rp 28.000
            - Asing: Rp 10.000 - Rp 45.000

            Pantai Kukup Gunung Kidul Jogja - Harga Tiket Masuk, Daya Tarik, Alamat + Lokasi Pantai

            NativeIndonesia.com




            Pantai Kukup Gunungkidul, Yogyakarta

            Berbicara mengenai tempat wisata di Jogja khususnya di Gunungkidul pastinya tak jauh-jauh dari wisata pantai.

            Bisa dikatakan Gunungkidul Yogyakarta ini merupakan surganya wisata pantai.

            Wisatatempat.com

            Terdapat banyak sekali deretan pantai-pantai yang indah di Gunungkidul, sebut saja seperti Pantai Indrayanti, Pantai Pok Tunggal, Pantai Timang dan masih banyak lagi.

            Terlepas dari pantai-pantai tersebut, di Gunungkidul ada sebuah pantai yang juga tak kalah indah dan mempesona yang bernama Pantai Kukup.

            Daya Tarik Pantai Kukup

            Pantai Kukup menawarkan pemandangan yang sangat indah, tempat wisata Jogja yang satu ini memiliki keindahan pasir putih dan deburan ombak yang bisa dikatakan cukup besar namun tidak terlalu berbahaya.

            Pakettourjogja.com

            Karakteristik yang dimiliki Pantai Kukup tidak jauh berbeda dengan deretan pantai lainnya di laut selatan, yaitu diapit oleh tebing-tebing karst di sisi sampingnya.

            Namun salah satu keunikan yang dimiliki Pantai Kukup dibanding deretan pantai indah di Gunung Kidul lainnya adalah terdapatnya Pulau Karang yang berada di sisi timur pantai.

            Di atas Pulau karang tersebut terdapat sebuah gardu pandang yang bisa digunakan untuk melihat keindahan Pantai Kukup ini dari ketinggian.

            Pulau karang ini juga menjadi spot favorit para wisatawan untuk berfoto dan bersantai.

            Jogjaonstage.com

            Pulau karang di Pantai Kukup ini bernama Pulau Jumino, untuk menuju ke puncak Pulau karang kamu bisa melewati jembatan yang sudah disediakan khusus dari pinggir pantai menuju ke atas pulau.

            Bahkan dari atas Pulau Jumino Pantai Kukup kamu bisa melihat keindahan sunrise maupun sunset.

            Jadi, jika kamu sedang mencari pantai yang cocok untuk melihat keindahan sunrise dan sunset, mungkin Pantai Kukup ini bisa menjadi pilihanmu.

            Eksotisjogja.com

            Pantai Kukup merupakan salah satu pantai dengan pemandangan indah yang ada di Jogja.

            Pantai Kukup termasuk Pantai dangkal, daerah dangkal ini dipenuhi bebatuan karang layaknya di Pantai Krakal yang berfungsi memecah ombak.

            Terumbu-terumbu karang di Pantai Kukup ini memiliki luas sekitar 100 meter dari bibir pantai, uniknya ketika sedang surut kamu bisa melihat biota laut yang terdampar atau memang hidup di terumbu karang tersebut.

            Seperti ikan hias dan bintang laut, karena itulah Pantai Kukup juga sering disebut dengan julukan "Aquarium Alami Di Jogja".

            Objek Wisata Di Pantai Kukup

            NativeIndonesia.com

            Di Pantai Kukup ada beberapa obyek wisata andalan yang pastinya akan membuat liburanmu semakin seru, menyenangkan, dan berkesan. Beberapa objek wisata tersebut adalah :

            √ Gardu Pandang Di Pulau Karang (Pulau Jumino)

            Inilah salah satu objek wisata yang membuat Pantai Kukup ini diburu oleh banyak wisatawan.

            Di Pantai ini terdapat pemandangan yang khas berupa Pulau karang yang bernama Pulau Jumino.

            Di atas pulau karang ini terdapat sebuah gardu pandang yang sangat strategis untuk berfoto dan melihat keindahan pantai Kukup dari ketinggian.

            Seperti yang sudah saya utarakan di atas, bahwa kamu bisa menyeberang menuju ke pulau karang tersebut dengan menggunakan jembatan yang sudah disediakan oleh pihak pengelola pantai.

            Setelah menyeberang menggunakan jembatan, kamu terlebih dahulu akan menaiki bukit pulau tersebut, sehingga mencapai puncak Pulau karang dan menikmati pemandangan yang khas serta mempesona.

            √  Melihat Aneka Biota Laut

            Sewamotordijogja.com

            Pada saat air laut sedang surut, kamu bisa dengan mudah menemukan aneka biota laut di pinggiran pantai.

            Kamu bisa menemukan banyak tersebar bulu babi yang berwarna hitam, kerang-kerang serta alga laut, berbagai macam ikan, dan lain sebagainya.

            √ Wisata Budaya Pantai Kukup

            Tak hanya wisata alam yang bisa kamu nikmati di Pantai yang satu ini, ternyata di Pantai ini biasa digelar sebuah upacara adat yang bernama sedekah laut.

            Kegiatan upacara adat ini biasanya dilakukan tepat pada bulan Suro (dalam penanggalan Jawa).

            Upacara ini disebut-sebut sebagai upacara persembahan kepada Ratu Pantai Selatan yang dilakukan dengan melarungkan berbagai sesaji ke laut.

            √ Spot Foto Yang Menakjubkan

            Eksotisjogja.com

            Liburan ke manapun tak akan lengkap rasanya jika tidak mengabadikannya dalam bentuk foto, begitupun saat liburan ke pantai.

            Di Pantai ini, kamu akan disuguhkan banyak sekali spot yang bagus untuk kamu foto.

            Misalnya saat matahari tenggelam dan air sedang surut, perpaduan antara langit dan siluet bebatuan akan menghadirkan nuansa eksotis untuk kamu foto.

            Terlebih lagi di Pantai Kukup ini terdapat sebuah gardu pandang yang bisa kamu manfaatkan untuk mendapatkan foto dengan angel yang unik.

            Fasilitas Di Pantai Kukup

            Penataan wisata pantai di Jogja memang sangat mengesankan, tak lepas juga dengan Pantai Kukup.

            Tempat wisata yang cukup populer ini juga sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang yang kian memanjakan para pengunjungnya. Dari berbagai fasilitas tersebut, diantaranya adalah:
            • Gazebo
            • Gardu Pandang
            • Warung Makan
            • Musholla
            • Ruang Ganti
            • Tempat Parkir
            • Dan masih banyak lagi,

            NativeIndonesia.com

            Harga Tiket Masuk Pantai Kukup

            Harga tiket masuk ke Pantai Kukup ini adalah Rp 10.000 untuk wisatawan lokal maupun asing.

            Biaya masuk ini sudah termasuk biaya masuk ke pantai lainnya yang ada disekitar Pantai Kukup, yakni Pantai Baron, Pantai Krakal, dan Pantai Sundak.

            Setelah memasuki wilayah pantai, kamu hanya perlu membayar biaya parkir seharga Rp 2.000 untuk motor dan Rp 5.000 untuk mobil. Dengan begitu, kamu sudah bisa menikmati wisata di Pantai Kukup ini.

            Alamat Lokasi Pantai Kukup

            • Jl. Pantai Sel. Jawa, Ngepung, Desa Kemadang, Kec. Tanjungsari, Kab. Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55000, Indonesia
            • 61 Km dari pusat kota Yogyakarta
            • 61 Km dari stasiun Lempuyangan
            • 57 Km dari Bandara Internasional Adisucipto

            Rute Menuju Lokasi Wisata Pantai Kukup

            Akses menuju lokasi wisata Pantai Kukup ini terbilang cukup mudah, dari pusat kota Yogyakarta kamu tinggal menuju ke arah Wonosari lalu melanjutkan perjalanan hingga sampai di pos retribusi Wisata Pantai Gunung Kidul, lokasi pantai Kukup tepat setelah Pantai Baron.

            Cgama.wordpress.com

            Untuk memudahkan perjalanan mu menuju lokasi wisata Pantai Kukup, kamu bisa menggunakan bantuan dari google map yang sudah saya siapkan di bawah ini.

            Peta & Petunjuk Arah Menuju Pantai Kukup