Saturday, May 23, 2020

Warna Kabel Kiprok Mega Pro Beserta Fungsinya

Warna Kabel Kiprok Mega Pro Beserta Fungsinya - Kiprok atau regulator berfungsi sebagai penyetabil arus dan tegangan dari spul sebelum dialirkan ke Accu (aki) motor. Karena arus yang masuk ke Accu tidak boleh terlalu besar atau terlalu kecil.

Kiprok pada motor dengan sistem pengapian CDI - DC merupakan komponen yang penting. Karena sistem pengapian CDI - DC mengandalkan arus dari Accu motor. Dan sistem pengapian yang terdapat pada mega pro primus ini menganut sistem pengapian CDI - DC.

Meskipun jika tidak menggunakan Accu mesin motor tetap dapat menyala. Tetapi jika kondisi tersebut dibiarkan terus - menerus maka dapat cepat merusak sistem kelistrikan yang terdapat pada motor.

Sistem kelistrikan pada motor mega pro yang akan cepat rusak apabila tanpa aki adalah unit CDI, hal tersebut dikarenakan sistem pengapiannya CDI - DC, yang mana input arus nya dihasilkan dari Accu.

Perbedaan kabel kiprok motor mega pro ini dengan kiprok motor lain :
  • 1. Terdapat 5 kabel kiprok.
  • 2. Arus dari spul menuju kiprok hanya untuk pengisian (full ware).
  • 3. Mungkin warna kabelnya berbeda dengan warna kabel kiprok motor honda yang lain.

Untuk mengetahuinya warna kabel kiprok motor dan fungsinya telah dibahas disini.

Warna Kabel Kiprok Honda Mega Pro Beserta Fungsinya


Kabel Kiprok Mega Pro

1. Warna Kabel Kuning
Warna kabel kuning berfungsi untuk pengisian dari spul (stator coil).

2. Warna Kabel Kuning 
Warna kabel kuning yang ke-2 ini sama dengan warna kabel kuning ke-1 yaitu digunakan sebagai pengisian dari spul.

3. Warna Kabel Merah
Warna kabel merah ke Accu 12 Volt dan ke kunci kontak.

4. Warna Kabel Hitam
Warna kabel hitam ke beban / lampu, klakson starter dll.

5. Warna Kabel Hijau 
Warna kabel hijau digunakan untuk massa ( - ) / body motor.

No comments:

Post a Comment